FAKTOR PENYEBAB KEBERHASILAN PETANI NANAS DI DESA BUNGA JAYA KECAMATAN BASARANG KABUPATEN KAPUAS

Eddy Rahman, Deasy Arisanty, Eva Alviawati

Abstract


Penelitian ini berjudul “FAKTOR PENYEBAB KEBERHASILAN PETANI NANAS DI DESA BUNGA JAYA KECAMATAN BASARANG, KABUPATEN KAPUAS”. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor sosial ekonomi yang menyebabkan keberhasilan petani nanas di Desa Bunga Jaya Kecamatan Basarang Kabupaten Kapuas.

Populasi adalah keseluruhan subyek penelitian. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh petani nanas yang ada di Desa Bunga Jaya, Kecamatan Basarang , Kabupaten Kapuas. Pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah mengambil sampel penuh, yaitu dengan mengambil seluruh populasi. Sampel dalam penelitian ini adalah seluruh petani nanas yang ada di Desa Bunga Jaya, Kecamatan Basarang. Penelitian ini menggunakan metode diskriptif kuantitatif. Teknik pengumpulan data primer dilakukan dengan pengumpulan data yang diambil dari sumber pertama, meliputi observasi dan kuesioner (angket). Sedangkan data sekunder diperoleh dari Dinas Pertanian, Kelompok usaha tani nanas, Kecamatan Basarang. Analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalah metode deskriptif kuantitatif. Teknik analisis data kuantitatif yang digunakan dalam penelitian ini yaitu analisis data statistik deskriptif menggunakan teknik distribusi frekuensi yang dilakukan dengan cara menghitung frekuensi data hasil penelitian kemudian di persentasikan. Menghitung sebaran persentase dari frekuensi untuk mengetahui faktor penyebab keberhasilan petani di Desa Bunga Jaya Kecamatan Basarang, Kabupaten Kapuas.

Hasil penelitian ini menunjukan bahwa ada beberapa faktoryang menghambat faktor keberhasilan petani nanas.faktor-faktor tersebut yaitu faktor modal tidak cukup, luas lahan yang kurang luas menyebabkan kurangnya hasil produktivitas nanas , tenaga kerja kurang keterampilan dan keahlian dalam mengelola nanas, pemasaran nanas.

Kata Kunci: faktor, penyebab keberhasilan, petani nanas

Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.20527/jpg.v2i2.1472

Article Metrics

Abstract view : 596 times
PDF - 1425 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2016 JPG (Jurnal Pendidikan Geografi)

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

Indexed by:

                  

 

View My Stats

 JPG (Jurnal Pendidkan Geografi) is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

Creative Commons License