Perancangan Pendeteksi Wajah dengan Metode Haar Cascade dan Local Binary Pattern Berbasis OpenCV
Abstract
Pada era perkembangan ilmu dan teknologi saat ini penggunaan teknologi biometrik menjadi salah satu solusi teknologi yang tepat untuk digunakan sebagai sistem keamanan identitas dikarenakan dapat mengenali identitas seseorang secara tepat, cepat, akurat, dan konsisten. Salah satu sistem biometrik yaitu adalah Pengenalan wajah. Pertama, deteksi wajah merupakan bagian pertama dan terpenting dari berbagai jenis proses pemrosesan fitur wajah, seperti pengenalan wajah, pelacakan pose kepala, dan verifikasi wajah, dan masih banyak lagi. Kombinasi antara Haar Cascade dan LBPH memungkinkan untuk mendeteksi dan mengenali wajah dengan akurasi yang tinggi. Pertama, Haar Cascade digunakan untuk mendeteksi wajah dalam gambar atau video. Kemudian, setelah wajah berhasil dideteksi, LBPH digunakan untuk mengekstrak fitur wajah dan merepresentasikannya sebagai histogram. Akhirnya, histogram fitur ini dibandingkan dengan histogram fitur dari wajah yang telah diidentifikasi sebelumnya untuk mengenali identitas seseorang. Secara keseluruhan, pengenalan wajah menggunakan algoritma Haar Cascade dan LBPH dapat digunakan dalam berbagai aplikasi seperti keamanan, pengawasan, dan mengenali wajah pada media sosial. Namun, perlu diingat bahwa teknologi ini memiliki kekurangan seperti sensitivitas terhadap cahaya, jarak, posisi wajah, dan ekspresi wajah, yang dapat mempengaruhi akurasi pengenalan wajah. Pengujian mendeteksi wajah berdasarkan posisi sudut wajah mendapatkan hasil sudut maksimal yang bisa dideteksi yaitu 22,5o kekiri/kenan dengan persentase 85%, dan sistem pengenalan menggunakan Local Binary Pattern Histogram diuji dangan 10 posisi wajah yang diambil secara acak dengan 2 waktu yang berbeda menunjukkan bahwa sistem mampu mengenali wajah dengan tingkat akurasi menghasilkan rata-rata persentase keberhasilan 69%.
Keywords
Full Text:
PDFReferences
Abidin, S. (2018). Deteksi Wajah Menggunakan Metode Haar Cascade Classifier Berbasis Webcam Pada Matlab. Jurnal Teknologi Elektronika, 15(1), 21–27. https://core.ac.uk/download/pdf/322526554.pdf
Al-Aidid, S., & Pamungkas, D. S. (2018). Sistem Pengenalan Wajah dengan Algoritma Haar Cascade dan Local Binary Pattern Histogram. Jurnal Rekayasa Elektrika, 14(1), 62–67. https://doi.org/10.17529/jre.v14i1.9799
Al-Ghrairi, A. H. T., Mohammed, A. A., & Sameen, E. Z. (2022). Face detection and recognition with 180 degree rotation based on principal component analysis algorithm. IAES International Journal of Artificial Intelligence, 11(2), 593–602. https://doi.org/10.11591/ijai.v11.i2.pp593-602
Amat, R., Sari, J. Y., & Ningrum, I. P. (2017). Implementasi Metode Local Binary Patterns Untuk Pengenalan Pola Huruf Hiragana dan Katakana Pada Smartphone. JUTI: Jurnal Ilmiah Teknologi Informasi, 15(2), 162–172. https://www.researchgate.net/profile/Jayanti-Yusmah-Sari/publication/319622261
Cuimei, L., Zhiliang, Q., Nan, J., & Jianhua, W. (2017). Human face detection algorithm via Haar cascade classifier combined with three additional classifiers. IEEE 13th International Conference on Electronic Measurement & Instruments, 483–487. https://ieeexplore.ieee.org/abstract/document/8265863/
Isnanto, R. R., Rochim, A. F., Eridani, D., & Cahyono, G. D. (2021). Multi-Object Face Recognition Using Local Binary Pattern Histogram and Haar Cascade Classifier on Low-Resolution Images. International Journal of Engineering and Technology Innovation, 11(1), 45–58. https://doi.org/10.46604/IJETI.2021.6174
Jain, A. K., & Li, S. Z. (2011). Handbook of Face Recognition (Vol. 1). Springer. https://link.springer.com/content/pdf/10.1007/978-0-85729-932-1.pdf
Kawulok, M., Celebi, E., & Smolka, B. (2016). Advances in Face Detection and Facial Image Analysis. Springer. https://doi.org/10.1007/978-3-319-25958-1
Khan, M., Chakraborty, S., Astya, R., & Khepra, S. (2019). Face Detection and Recognition Using OpenCV. International Conference on Computing, Communication, and Intelligent Systems (ICCCIS), 116–119. https://ieeexplore.ieee.org/abstract/document/8974493/
Kumar, A., Kaur, A., & Kumar, M. (2019). Face detection techniques: a review. Artificial Intelligence Review, 52(2), 927–948. https://doi.org/10.1007/s10462-018-9650-2
Laganiere, R. (2017). OpenCV 3 Computer Vision Application Programming Cookbook - Third Edition. www.PacktPub.com
Ludia Ramadini, F., & Haryatmi, E. (2022). Penggunaan Metode Haar Cascade Classifier dan LBPH Untuk Pengenalan Wajah Secara Realtime. InfoTekJar: Jurnal Nasional Informatika Dan Teknologi Jaringan, 6(2), 289–296. https://doi.org/10.30743/infotekjar.v6i2.4714
Pradana, A., Paulus, E., & Setiana, D. (2016). Deteksi Wajah dengan Berbagai Posisi Sudut pada Sekumpulan Orang dengan Membandingkan Metode Viola-Jones dan Kanade-Lucas-Tomasi. Jurnal Nasional Pendidikan Teknik Informatika (JANAPATI), 5(3), 136–141. https://ejournal.undiksha.ac.id/index.php/janapati/article/view/9920
Santoso, B., & Kristianto, R. P. (2020). Implementasi Penggunaan Opencv Pada Face Recognition Untuk Sistem Presensi Perkuliahan Mahasiswa. SISTEMASI: Jurnal Sistem Informasi, 9(2), 352–361. http://sistemasi.ftik.unisi.ac.id/index.php/stmsi/article/view/822
Saputro, F. R., Triyanto, A., Hidayati, N., & Evangelista P, D. (2020). Face Detection Dengan Menggunakan Algoritma Viola Joness. https://doi.org/10.13140/RG.2.2.35193.21606
Syafitri, N., & Adri. (2017). Prototype Pendeteksi Jumlah Orang Dalam Ruangan. IT Journal Research and Development, 1(2), 36–48. https://journal.uir.ac.id/index.php/ITJRD/article/view/678
Wang, Y. Q. (2014). An Analysis of the Viola-Jones Face Detection Algorithm. Image Processing On Line, 4, 128–148. https://doi.org/10.5201/ipol.2014.104
Wiranda, N., & Putra, A. E. (2022). Mobile-based Primate Image Recognition using CNN. IJCCS (Indonesian Journal of Computing and Cybernetics Systems), 16(2), 149–158. https://doi.org/10.22146/ijccs.65640
DOI: https://doi.org/10.20527/cetj.v4i1.12332
Refbacks
- There are currently no refbacks.