Perencanaan dan desain disposal untuk Pit Central dan Pit North Tutupan di PT Adaro Indonesia
Abstract
Aktifitas penambangan batubara dimulai dari kegiatan pembersihan lahan sampai dengan kegiatan reklamasi, salah satu kegiatan yang sangat penting adalah penempatan material hasil dari pembongkaran material atau overburden wajib ditentukan dalam perencanaan jangka pendek sampai jangka panjang. Lokasi penimbunan material overburden dibedakan atas 2 yaitu inpit dump dan outpit dump. Outpit dump merupakan penimbunan material overburden yang berada diluar area pit, sedangkan Inpit dump merupakan penimbunan material overburden yang berada di dalam pit.
Penelitian ini dilakukan dengan merencanakan lokasi, kapasitas disposal, jalur angkut dari kegiatan pemindahan overburden, untuk mendapatkan alternatif atau simulasi dari sequence penimbunan serta jarak angkut. Pembuatan desain disposal dan pemilihan jalur angkut dengan menggunakan software Minescape sedangkan schedulling disposal dengan menggunakan software Xpac.
Dari hasil penelitian, didapatkan kapasitas, geometri dan lokasi penimbunan yang berada pada inpit dump Pit Central dan outpit dump Pit North, jarak angkut yang efisien untuk inpit dump didapatkan jarak rata-rata 2.454 meter dan total jarak 29.447 meter sedangkan outpit dump dengan jarak rata-rata 4.217 meter dan jarak total 50.603 meter.
Keywords
Full Text:
PDFReferences
Anonim, 2000. Spesifikasi Rehabilitasi Revisi 2 – 2000. Departemen Enviro PT Kalimantan Prima Coal. Jakarta, hal. 9-10.
Anonim, 2005. Surface Mining Planning Standarts Manual. PT Freeport Indonesia. Tembagapura, hal 239-230.
Anonim, 2016. Rencana Kerja Tahunan Teknis dan Lingkungan (RKTTL) PT Adaro Indonesia. PT Adaro Indonesia, Tanjung, hal. 4,5,6,7, 50, 56, 79.
Anonim, 2016. Rencana Kerja dan Anggaran Biaya (RKAB) PT Adaro Indonesia. PT Adaro Indonesia, Tanjung, hal. 5.
Anonim, 2017. Rencana Kerja dan Anggaran Biaya (RKAB) PT Adaro Indonesia. PT Adaro Indonesia, Tanjung, hal. 3,10,12,17,
Arif, I dan Gatut S. Adisoma. 2005. Perencanaan Tambang (Buku Ajar). Bandung : Institut Teknologi Bandung, hal. VIII-2.
Caldwell, Jack, 2006. Waste Rock Dumps. http://technology.infomine.com/ WasteRockDumps/. Diakses tanggal 24 Juli 2017 pukul 20.00 Wita.
Suwandhi, A., 2004, Perencanaan Jalan Tambang, Diklat Perencanaan Tambang Terbuka UNISBA, Bandung, hal. 2-13
Suwandhi, A., 2004, Perencanaan Sistem Penyaliran Tambang, Diklat Perencanaan Tambang Terbuka, UNISBA, hal. 9-10.
DOI: https://doi.org/10.20527/jhs.v7i1.5345
Refbacks
- There are currently no refbacks.
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International License.
Contact
Mining Engineering Study Program, Faculty of Engineering ULM
Jl. Jenderal Achmad Yani KM 35,5 Banjarbaru,
South Kalimantan – 70714
statistics counter
View My Stats Jurnal Himasapta
Jurnal Himasapta is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International License