IMPLEMENTASI PERATURAN BKPM NOMOR 6 TAHUN 2020 TENTANG TATACARA PENGENDALIAN DAN PELAKSANAAN PENANAMAN MODAL DI KABUPATEN BALANGAN
Abstract
Penelitian ini berangkat dari minimnya pelaku usaha yang menyampaikan Laporan Kegiatan Penanaman Modal (LKPM) di Kabupaten Balangan. Oleh sebab itu, penerapan peraturan yang baru, yakni Peraturan Kepala BKPM Nomor 6 Tahun 2020 menjadi menarik untuk dikaji guna menjelaskan implementasi dan faktor-faktor yang terkait. Penelitian difokuskan kepada aspek mekanisme penyampaian kebijakan, sumberdaya pelaksana, sarana dan prasarana, serta lingkungankebijakan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Data digali melalui teknik dokumenter, pengamatan, dan wawancara. Informan penelitian terdiri atas pegawai Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) dan para pelaku usaha. Hasil penelitian mendeskripsikan bahwa implementasi Peraturan Kepala BKPM Nomor 6 Tahun 2020 di Kabupaten Balangan terkait mekanisme penyampaikan kebijakan sudah dilaksanakan dengan baik melalui kegiatan sosialisasi kepada para pelaku usaha. Hambatan penyampaian LKPM terletak pada jumlah sumberdaya pegawai dan keagiatan sosialisasi yang masih minim. Pada sisi lingkungan, para pelaku usaha menghadapi kendala berupa terbatasnya sumberdaya operator, tempat usaha yang jauh dari pusat kota Paringin, sarana dan prasarana yang terbatas untuk menyampaikan LKPM secara online. Persoalan yang paling mendasar adalah sebagian para pelaku usaha kurang memiliki kesadaran untuk menjalankan kewajiban mereka yaitu menyampaikan LKPM. Hal ini terjadi karena Peraturan Kepala BKPM Nomor 6 Tahun 2020 tidak memuat sanksi yang tegas kepada para pelaku usaha yang tidak menyampaikan LKPM. Sehubungan dengan itu disarankan agar Pemerintah Daerah dalam hal ini DPMPTSP dapat meningkatkan kegiatan pemantauan dan pengawasan ke lapangan agar kegiatan penanaman modal yang dilakukan oleh pelaku usaha dapat dipantau secara rutin sehingga permasalahan yang dihadapi oleh pelaku usaha dapat diatasi. Dalam pelaporan LKPM sebaiknya masih menggunakan 2 (dua) cara yaitu pelaporan online bagi pelaku usaha yang tidak mengalami masalah, kemudian pelaporan manual bagi pelaku usaha yang mengalami kendala dalam pelaporan. DPMPTSP hendaknya dapat meningkatkan sosialisasi serta bimbingan teknis terkait pelaporan LKPM misalnya 3 (tiga) bulan sekali.
Kata Kunci: Implementasi, Perka BKPM Nomor 6 Tahun 2020
Full Text:
PDF (Bahasa Indonesia)References
Agustino, Leo. (2020). Dasar-Dasar Kebijakan Publik Edisi Revisi Ke 2. Bandung: Alfabeta
Agus, Erwan Purwanto dan Dyah Ratih Sulistyastuti. (2015). Implementasi Kebijakan Publik.Konsep dan Aplikasinya di Indonesia. Yogyakarta: Gava Media
Anonim, https://id.wikipedia.org/wiki/Investasi. Maret, 17, 2021
Anonim.https://www.investindonesia.go.id. Maret, 05, 2021
Danial, Endang dan Nanan Warsiah. 2009. Metode Penulisan Karya Ilmiah. Bandung: Laboratorium Pendidikan Kewarganegaraan
Dunn, William N. 2017. Pengantar Analisis Kebijakan Publik Edisi Kedua. Cetakan Kedelapan. Yogyakarta: Gadjah Mada University Press
Indiahono, Dwiyanto (2009) , Kebijakan Publik: Berbasis Dynamic Policy Analisys, Yogyakarta: Gaya Media
Moleong, L.J. (2011). Metodologi Penelitian Kualitatif Edisi Revisi. Bandung: PT. Remaja Rosdakarya.
Nasution. (2003). Metode Penelitian Naturalistik Kualitatif. Bandung: Tarsito
Nawawi, Ismail. (2017). Public Policy Analisis, Strategi Advokasi Teori dan Praktek. Surabaya: ITS Press
Nugroho, Riant. (2004). Kebijakan Publik Formulasi, Implementasi, dan Evaluasi. Jakarta: PT Elex Media Komputindo.
Nuraini, Zahrotun. 2017. Implementasi Kebijakan Mendirikan Bangunan Di Kota Batu (Studi Peraturan Daerah Kota Batu Nomor 4 Tahun 2011 tentang Izin Mendirikan Bangunan). Skripsi.Malang: Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Brawijaya
Purwitasari, Armey Yudha. 2012. Implementasi Kebijakan Program Jampersal di Kabupaten Lebak Propinsi Banten Tahun 2011. Tesis. Universitas Indonesia
Subarsono, AG. 2020. Analisis Kebijakan Publik (Konsep, Teori dan Aplikasi) Yogyakarta: Pustaka Pelajar.
Sugiyono. (2018). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D.Bandung: Alfabeta.
Syahruddin, 2020.Implementasi Kebijakan Publik; Konsep, Teori dan Studi Kasus.Bandung: Nusa Media
Taufiqorokhman. 2014. Kebijakan Publik Pendelegasian Tanggung Jawab Negara Kepada Presiden Selaku Penyelenggara Pemerintah. Jakarta Pusat: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Moestopo Beragama
Van Meter, Donald and Carl Van Horn. 1975. The policy Implementation Process: A Conceptual Frame Work. Administration and Society 6:445
Wahab, Solichin Abdul. (2015). Analisis Kebijakan: Dari Formulasi ke Penyusunan Model-Model Implementasi Kebijakan Publik. Jakarta: PT. Bumi Aksara
Winarno, Budi. (2012). Kebijakan Publik Teori, Proses, dan Studi Kasus. Yogyakarta: CAPS.
Dokumen :
Undang-undang Nomor 25 Tahun 2007 Tentang Penanaman Modal
Peraturan BKPM Nomor 6 Tahun 2020 Tentang Tatacara Pengendalian dan Pelaksanaan Penanaman Modal
DOI: https://doi.org/10.20527/jpp.v4i1.5193
Refbacks
- There are currently no refbacks.