SINTESIS DAN KARAKTERISASI NANOALLOY Ni-Sn(1,5): EFEK RASIO VOLUME ETILENA GLIKOL/AIR
Abstract
Nanoalloy Ni-Sn(1,5) telah berhasil disintesis menggunakan metode yang mudah dan sederhana yaitu metode termediasi poliol dalam kondisi hidrotermal dengan rasio volume etilena glikol/air (EG/H2O) yang berbeda. Difraktogram XRD memperlihatkan puncak pada posisi 2θ: 26,26o, 33,66o, 39,70o, 42,30o, 44,50o, 51,38o, dan 71,20o yang masing-masing merupakan puncak karakteristik dari β-SnO, NiO(111), Ni3Sn(200), Ni3Sn2(102), Ni3Sn2(110), Ni(200), dan Ni3Sn(220). Kristalinitas Ni3Sn2(102) dari nanoalloy Ni-Sn(1,5) cenderung menurun dengan meningkatnya rasio volume EG/H2O yang digunakan. Ukuran kristal nanoalloy Ni3Sn2(102) yang diperoleh untuk rasio volume EG/H2O 1,0; 2,0; 3,0; 4,0; dan 8,0 berturut-turut adalah 18,1; 14,7; 8,8; 6,0; dan 13,3 nm. Spektra UV-Vis menunjukkan bahwa kompleks Ni2+ tidak terdeteksi lagi di dalam supernatannya. Gambar SEM memperlihatkan bahwa partikel nanoalloy Ni-Sn(1,5) hasil sintesis umumnya berbentuk silinder dan sebagian partikelnya berbentuk granula tak beraturan. Berdasarkan data EDS, rasio mol Ni/Sn dalam nanoalloy Ni-Sn(1,5) yang diperoleh dari penelitian ini adalah 1,71.
Kata kunci: nanoalloy Ni-Sn, etilena glikol, termediasi poliol, hidrotermal
Full Text:
PDFDOI: http://dx.doi.org/10.20527/jstk.v8i1.2133
Article Metrics
Abstract view : 279 timesPDF - 241 times
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Dear colleagues,
We are pleased to inform you that the result of our application for journal accreditation has been finalized through the Arjuna system. Based on the assessment result, Jurnal Ilmiah Berkala Sains dan Terapan Kimia has now been officially accredited by Ministry of Research, Technology, and Higher Education of Republic of Indonesia with a predicate of SINTA 3. The official letter of the accreditation result is available through this link.
We hope that this accreditation result will lead us to more publications with better quality.
Sincerely,
Editorial Team of JIB Sains dan Terapan Kimia.
Alamat Redaksi:
Jl. A. Yani, KM. 36,
PROGRAM STUDI KIMIA
Kampus Fakultas Matematika dan Pengetahuan Alam, Gedung I,
Universitas Lambung Mangkurat, Banjarbaru (73714)
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.