PENGEMBANGAN VIDEO ANIMASI MATEMATIKA KELAS VB UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK SEKOLAH DASAR

Pattonah Pattonah, Monry Fraick Nicky Gillian Ratumbuysang, Mastur Mastur

Abstract


Kurangnya daya ingat peserta didik kelas VB di SDN Antasan Kecil Timur 1 Banjarmasin pada proses perkalian menggunakan metode perkalian bersusun, membuat beberapa peserta didik memiliki nilai hasil  belajar  di  bawah  dari  KKTP,  yaitu  <65.  Masalah  ini  merupakan  masalah  yang  dapat  berdampak panjang,  mengingat  bahwa  perkalian  merupakan  salah  satu  dasar  matematika  sehingga  perlu  ditangani sedini mungkin. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menyediakan alternatif penyelesaian pada proses hitung  perkalian  menggunakan  metode  latis  sehingga  dapat  meningkatkan  hasil  belajar  peserta  didik. Mengingat  karakteristik  peserta  didik  usia  sekolah  dasar,  peneliti  mengembangkan  video  animasi  yang dapat menarik minat peserta didik dalam proses penyampaian materi terkait metode perkalian latis. Peneliti menggunakan  jenis  penelitian  R&D  dengan  model  4D  yang  sudah  divalidasi  oleh  para  ahli  di  bidang masing-masing.  Pengembangan  video  animasi  ini  mendapatkan  kategori  “layak”  dari  validator  media, kategori “sangat layak” dari validator materi, kategori “sangat layak” dari validator naskah dan bahasa dan mendapatkan kategori “tinggi” pada nilai gain terkait hasil belajar peserta didik.

Keywords


Pengembangan; Animasi Pembelajaran; Matematika; Metode Latis; Hasil Belajar

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.20527/j-instech.v1i1.12054

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.


SINTA Journal views Statistic 


J-INSTECH Journal of Instructional Technology 
is abstracting & indexing in the following databases:   

   logo-garuda      logo-scholar     JournalStories Main logo


Managed by:

FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN JURUSAN ILMU PENDIDIKAN PROGRAM STUDI TEKNOLOGI PENDIDIKAN
Universitas Lambung Mangkurat Jl. Brigjend H. Hasan Basry Gedung FKIP ULM Banjarmasin 70123 Telp/Fax . (0511) 330 4914
Phone: 089630065787
Email:  [email protected]


 

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License